Cara Menonaktifkan Tombol Power pada Start Menu

Diposting pada

Blog.HAX.co.id — Untuk kamu yang komputernya sering di akses banyak orang dan tidak ingin sembarang orang mematikannya, kamu bisa mengikuti artikel di bawah ini. Artikel kali ini akan menunjukan kamu bagaimana cara Menonaktifkan Tombol Power pada Start Menu. Jika menonaktifkan Power Button yang berisikan shutdown, restart, sleep, dll tidak akan bisa diakses baik melalui Start Menu, ALT + F4, ataupun CTRL + ALT + DELETE.

Menonaktifkan Tombol Power pada Start Menu

Pertama buka Group Policy Editor. Kamu bisa search di start menu.

Lalu buka User Configuration > Administrative Templates > Start Menu and Taskbar.

Kemudian pada panel kanan, klik 2x Remove and prevent access to the Shut Down, Restart, Sleep, and Hibernate commands.

Kemudian Klik Opsi Enabled dan kemudian Apply lalu OK.

Selesai. Kemudian kamu bisa langsung mencoba mengklik tombol power di start menu. Kamu akan mendapati pesan There are currently no power options available.

Kemudian akan muncul pesan This operation has been cancelled due to restrictions in effect on this computer  saat kamu menggunakan kombinasi ALT + F4 pada desktop.

Cara Menonaktifkan Tombol Power pada Start Menu

Pesan itu juga akan muncul saat kamu mengklik tombol power pada layar CTRL + ALT + DEL.

Untuk mengaktifkan Kembali tombol power, kamu bisa ikuti Langkah-langkah di atas, kemudian ubah pengaturanya menjadi Not Configured.

Cara Menonaktifkan Tombol Power pada Start Menu

Penutup

Sekian tutorial kali ini, semoga bermanfaat!